Global Home
Karir

BASF di Indonesia

IMG_6443_v2.jpg

Selama 150 tahun, BASF membentuk tim terbaik dengan menarik individu-individu berbakat, mempertahankan dan membantu mereka untuk lebih berkembang. Dengan tujuan ini, kami berusaha menciptakan lingkungan kerja yang dapat membuat semua orang merasa selalu terhubung. Kami mempromosikan karyawan ke jenjang karir yang lebih tinggi berdasarkan keterampilan dan keahlian teknis yang dimiliki serta mendorong karyawan untuk memberikan kontribusi kreatif dan seluruh potensi. Pendekatan ini didasarkan pada budaya manajemen yang bersifat terbuka yang dibentuk atas dasar saling percaya, menghormati, dan motivasi yang tinggi.

BASF memulai investasinya di Indonesia sejak tahun 1976. Kini, rangkaian produk dan solusi BASF untuk pelanggan di Indonesia meliputi petrokimia, monomer, intermediet, dispersi & pigmen, care chemicals, nutrisi dan kesehatan, kimia konstruksi, Pelapis dan Kimia Kinerja serta perlindungan tanaman. BASF Indonesia berkantor pusat di Jakarta dengan fasilitas produksi berlokasi di Cengkareng, Cikarang, Cimanggis dan Merak. BASF Indonesia mencatat penjualan sebesar 446 juta Euro pada tahun 2015 dengan sekitar 739 orang karyawan pada akhir tahun tersebut. Informasi lebih lanjut mengenai BASF tersedia di www.basf.com/id.

Kesempatan kerja dan berbagai tingkat karir menanti Anda untuk bergabung dengan kami.