26 Juni 2018

BASF memperluas portofolio insektisida globalnya

  • Insektisida Inscalis® dari BASF mulai terdaftar di pasar-pasar utama di seluruh dunia
  • Berkas-berkas peraturan insektisida Broflanilide diserahkan di Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, India dan Australia

BASF telah menerima pendaftaran global pertama di Australia dan India untuk bahan aktif insektisida baru Inscalis® dan bersiap untuk beberapa pendaftaran tambahan di wilayah Amerika Serikat (AS), Kanada, Meksiko, Cina, dan Argentina. Bahan aktif tersebut ditemukan perusahaan Jepang Meiji Seika Pharma Co Ltd (Meiji) dan Institut Kitasato oleh seorang Doktor penerima hadiah Nobel tahun 2015, Doktor Satoshi Omura yang dikembangkannya bersama dengan Meiji. Tonggak sejarah berikut yang dicapai BASF adalah bahan aktif insektisida Broflanilide. Berkas-berkas peraturan untuk wilayah AS, Kanada, Meksiko, India dan Australia telah diajukan dan segera menyusul pendaftaran untuk pasar-pasar utama di seluruh dunia di tahun-tahun berikutnya. Insektisida Inscalis® dan Broflanilide adalah bahan-bahan aktif perintis yang sangat efektif dan akan memperkuat serta menambah solusi pengendalian serangga dari BASF.

“Cara bekerja unik insektisida Inscalis® merupakan hasil perpaduan dan metode inovasi ilmiah seperti bioteknologi putih, dimanfaatkan untuk menciptakan solusi yang tepat untuk mengendalikan hama pencucuk penghisap seperti hemiptera, kutu daun, lalat putih, kutu lompat, kutu-kutuan lainnya serta wereng dan ini adalah yang pertama dari jenisnya dalam portofolio BASF”, menurut Neil Bentley, Wakil Presiden Pemasaran Strategis Global, Insektisida divisi Perlindungan Tanaman BASF. Berasal dari proses fermentasi alami, insektisida Inscalis® memiliki profil ramah lingkungan yang menunjukkan dampak minimal terhadap keberadaan artropoda dan pollinator yang bermanfaat penting. Dengan aksi yang cepat, insektisida Inscalis® dengan cepat menghentikan hama serangga, mengurangi hilangnya nutrisi dan vektor patogen virus / bakteri yang berbahaya. Hasilnya adalah tanaman yang lebih sehat dan hasil yang optimal serta sangat berkualitas. Insektisida Inscalis® akan tersedia dalam beberapa formulasi berkinerja tinggi yang memberikan petani perangkat penting bagi program manajemen resistensi dan hama terpadu.

Broflanilide adalah insektisida kuat dan serbaguna untuk petani dan manajemen hama profesional yang mencari perangkat pengendalian hama berperforma terbaik. Dikembangkan bersama dengan Mitsui Chemicals Agro, Inc. (MCAG), memiliki mode aksi baru (IRAC Group 30) tanpa mengenal resistensi silang dengan daya efikasi yang sangat baik dalam mengendalikan hama serangga pengunyah yang membandel termasuk diantaranya Lepidoptera, kumbang, thrips tertentu pada tanaman hortikultura dan palawija serta hama-hama permukiman seperti rayap, semut, kecoa dan lalat. Insektisida Broflanilide juga memiliki kinerja yang luar biasa pada perlakuan benih sereal untuk mengendalikan wireworm.

"Tonggak sejarah bersama Broflanilide ini membantu tujuan kami mengembangkan portofolio insektisida yang juga membantu petani di seluruh dunia," menurut Juergen Huff, Wakil Presiden Senior Pemasaran Strategis Global, divisi Perlindungan Tanaman BASF. “Keberadaan bahan aktif baru ini semakin menguatkan komitmen kami untuk bekerja lintas geografis memastikan pelanggan dapat mengendalikan berbagai permasalahan hama pada tanaman dan non-tanaman dengan solusi baru yang kuat dan serbaguna.”

Pengembangan insektisida Inscalis® dan Broflanilide menunjukkan fokus berkelanjutan BASF dalam menyediakan solusi inovatif dan efektif untuk membantu petani menghasilkan tanaman yang sehat dan berkualitas tinggi secara aman dan menguntungkan.

Tentang BASF
Di BASF, kami menciptakan kimia untuk masa depan yang berkelanjutan. Kami memadukan keberhasilan ekonomi dengan perlindungan lingkungan dan tanggung jawab sosial. Sekitar 115.000 karyawan di BASF Group bekerja untuk memberikan kontribusi bagi keberhasilan para pelanggan di seluruh sektor dan hampir di setiap negara di dunia. Portofolio kami terbagi ke dalam lima segmen: Chemicals (Kimia Dasar), Performance Products (Produk Kinerja), Functional Materials & Solutions (Bahan dan Solusi Fungsional), Agricultural Solutions (Solusi Pertanian) serta Oil & Gas (Minyak & Gas). BASF mencatat penjualan sekitar 64,5 miliar Euro di tahun 2017. Saham BASF diperdagangkan di bursa saham di Frankfurt (BAS), London (BFA), dan Zurich (AN). Informasi lebih lanjut mengenai BASF tersedia di www.basf.com.

Tentang Divisi Perlindungan Tanaman BASF
Dengan populasi yang berkembang pesat, dunia semakin bergantung pada kemampuan kita untuk mengembangkan dan memelihara pertanian berkelanjutan dan lingkungan yang sehat. Divisi Perlindungan Tanaman BASF bekerja dengan petani, profesional pertanian, pakar pengelolaan hama dan pihak lainnya untuk membantu mewujudkan hal ini. Dengan kerja sama ini, BASF mampu mempertahankan jaringan litbang yang aktif, portofolio produk dan layanan inovatif serta tim ahli di lab dan di lapangan untuk mendukung pelanggan dalam membuat bisnis mereka sukses. Pada tahun 2017, divisi Perlindungan Tanaman BASF menghasilkan penjualan sebesar 5,7 miliar Euro. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi kami di www.agriculture.basf.com atau di kanal media sosial kami.

D Inscalis und Broflanilid sind zwei neue und hochwirksame Insektizidwirkstoffe, die das Portfolio von BASF im Bereich Schädlingsbekämpfung stärken.E Inscalis insecticide and Broflanilide are two pioneering and highly-effective insecticide active ingredients that will strengthen BASF’s insect-control offering.

D Inscalis und Broflanilid sind zwei neue und hochwirksame Insektizidwirkstoffe, die das Portfolio von BASF im Bereich Schädlingsbekämpfung stärken.E Inscalis insecticide and Broflanilide are two pioneering and highly-effective insecticide active ingredients that will strengthen BASF’s insect-control offering.

Last Update 26 Juni 2018